Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di WhatsApp – Ingin punya kenalan dari luar negeri? Mempunyai relasi dari mancanegara bisa menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi sebagian orang. Selain bisa memperlebar lingkaran pertemanan, punya teman dari luar negeri juga bisa membantu kita berlatih berkomunikasi bahasa asing dengan lebih baik. Nah, apabila kamu ingin mencari tahu cara mendapatkan teman luar negeri di WhatsApp, maka pada pembahasan artikel kali ini kami akan kupas secara tuntas tips-tipsnya.
Agar kamu bisa berteman dengan orang-orang dari luar negeri serta dapat berkomunikasi lewat WhatsApp, tentu saja kamu harus mencari tahu nomor mereka. Akan tetapi, sayangnya WhatsApp bukanlah sebuah aplikasi komunitas seperti Instagram yang bisa kamu gunakan untuk mencari orang tidak dikenal.

Meskipun demikian, WhatsApp adalah aplikasi yang populer sekali dan kini sudah mempunyai fitur grup supaya pengguna dapat berkomunikasi dengan orang yang sama sekali tidak mereka kenal.
Table of Contents
Manfaat Mempunyai Teman Luar Negeri
Pastinya punya teman dari negara lain adalah hal yang menyenangkan. Berikut beberapa manfaat yang bisa kamu ambil.
1. Berpeluang untuk mengenalkan bisnis lebih luas
Bagi kamu yang punya bisnis, pastinya bisa sangat menguntungkan sekali. Dengan mempunyai relasi yang banyak dan luas, tentu kemungkinan bisnis kamu terekspos ke dunia pun jauh lebih besar.
2. Bisa saling berbagi pikiran dan pengalaman
Saat kamu tidak memiliki relasi sama sekali, mungkin hanya tahu informasi dari media saja. Akan tetapi, beda kasusnya saat kamu sudah punya teman luar negeri. Kamu pun bisa saling berbagi cerita sambil bertukar informasi dengannya.
3. Bisa meningkatkan kemampuan berbahasa asing
Tidaklah sedikit orang yang ingin lancar dalam berbahasa asing. Oleh sebab itu, dengan memiliki teman luar negeri, secara perlahan bahasa asing kamu pun bisa terlatih. Setidaknya kamu sudah bisa memperbaiki cara menulis dalam bahasa asing saat chat di WhatsApp dengannya.
4. Memperoleh referensi wisata lebih banyak
Tidak hanya sekedar mendapatkan teman saja, kamu juga akan mendapatkan lokasi-lokasi wisata yang sangat direkomendasikan di negara relasi kamu tersebut dari informasi yang bisa kamu dapatkan darinya.
Cara Mendapat Teman Luar Negeri di WhatsApp
Inilah beberapa cara mendapatkan teman luar negeri di WhatsApp.
Menggunakan Sistem Brute Force
Cara sederhana yang bisa kamu gunakan untuk memperoleh teman luar negeri di WhatsApp yaitu menggunakan brute force alias menebak nomor telepon secara acak. Cara ini tidaklah harus melibatkan jejaring sosial ataupun aplikasi pihak ketiga lainnya dari luar.
Jadi, jika kamu ingin menggunakan metode brute force, kamu bisa mengikuti beberapa langkah dibawah ini.
- Pertama, buatlah kontak baru. Lalu tambahkan kode negara yang kamu inginkan di bagian awal nomor kontak.
- Lalu pelajari juga banyaknya digit angka nomor kontak yang ada di negara tersebut.
- Masukkanlah kombinasi angka sampai jumlah digit angka nomor kontaknya sama seperti jumlah langkah kedua tadi.
- Terakhir, kamu bisa simpan nomor kontak tersebut.
- Setelah itu, buka aplikasi WhatsApp. Jika nomor memang benar terdaftar di negara tersebut, maka kamu bisa tersambung dan memulai percakapan dengan pemilik nomor tersebut.
Kamu harus tahu dulu ya, cara brute force ini cukup untung-untungan. Sebab pastinya belum tentu semua kombinasi angka adalah nomor yang aktif dan bisa kamu hubungi.
Kalaupun tebakan kamu tepat, maka kemungkinannya juga sangat kecil untuk pemik nomor memberikan respon atas pesan kamu. Wajar saja apabila pemilik nomor waspada dengan nomor yang tidak dikenal.
Mencari Kontak Melalui Internet
Jika kamu ingin gunakan cara menambah teman luar negeri di WhatsApp yang ini, maka harus cari kontaknya dulu di internet. Sebagaimana yang kamu tahu internet menyimpan banyak sekali gudang informasi dan ada juga beberapa orang yang tidak enggan memberikan informasi kontaknya pada dunia lewat internet ini.
Nah, kamu bisa memanfaatkan momen ini untuk memperluas relasi ya. Akan tetapi, tetap harus waspada sebab semua orang bisa menulis dan membaca di internet. Jadi rentan sekali akan adanya kasus penipuan.
Oleh sebab itu, sebaiknya kamu harus pandai dalam memilih situs manakah yang dapat dipercaya atau tidak.
Baca juga :
Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di Telegram
Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di Instagram
Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di Snapchat
Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di Facebook
Mencari Grup Internasional
Apabila target kamu adalah mencari teman luar negeri di WhatsApp dengan grup internasional, tentu peluangnya juga akan lebih besar. Ini pun terbilang efektif sebab kamu akan dengan mudah mendapatkan relasi dalam waktu lebih singkat.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa dapatkan relasi sesuai dengan bidang yang kamu minati. Sebab pastinya bukan tanpa alasan kamu bisa bergabung di grup internasional tersebut.
Contohnya saja kamu adalah seorang penggemar drama korea, pastinya kamu juga bisa menemukan orang dengan hobi sama. Apabila kamu bisa bergabung ke grup K-POP Lovers internasional pastinya beruntung sekali.
Tidak hanya hobi saja, kamu juga bisa cari grup yang ada kaitannya pengetahuan dan edukasi. Ini juga memberikan manfaat lumayan besar. Sebab kamu bisa belajar banyak hal dengan persepsi yang berbeda-beda pada setiap negaranya.
Kamu bisa cari grup internasional ini pada berbagai sumber. Pertama, bertanya ke teman atau memintanya untuk mengundang kamu ke grup tersebut.
Kedua, mencari grup tersebut lewat jejaring media sosial lainnya atau internet. Kamu bisa masukkan keyword seperti “international WhatsApp group link” atau “internasional wa group link”. Nantinya akan muncul berbagai informasi grup tersebut.
Tapi kehati-hatian juga kamu perlukan ya dalam hal ini. Apalagi saat kamu sudah diminta untuk mengunduh aplikasi. Sebab aplikasi ini sebenarnya tidak diperlukan, karena kita hanya butuh link nya saja.
Meminta Kontak dari Teman yang Punya Relasi Luar Negeri
Cara menambahkan teman luar negeri di WhatsApp lainnya adalah meminta kontak tersebut dari teman yang memang punya relasi teman luar negeri. Metode ini mungkin sedikit lebih efektif ketimbang brute force.
Hal ini karena selain kamu punya nomor kontak yang pasti, teman luar negeri tersebut pun juga paham kalau kamu adalah kenalan dari temannya tadi. Benar sekali bukan?
Pada dasarnya, beberapa hal yang kamu lakukan yaitu :
- Carilah teman yang mungkin aktif berbahasa inggris ataupun pernah melakukan studi tour ke luar negeri.
- Tanyalah pada teman kamu tersebut apakah ia memiliki kenalan orang luar negeri atau tidak.
- Jika punya, langsung saja kamu minta kontaknya lalu disimpan di ponsel.
- Selanjutnya kamu bisa coba-coba untuk memulai pembicaraan dengan orang tersebut.
Selain sudah memiliki teman dengan relasi luar negeri, kamu juga harus pastikan dulu kalau teman tersebut sudah terhubung dengan akun WhatsApp.
Menggunakan Aplikasi Chat Online
Apakah kamu kenal dengan aplikasi mIRC atau Omegle? Jadi aplikasi ini bisa kamu manfaatkan untuk berkenalan dengan orang luar negeri. Pada masanya, aplikasi ini amat populer.
Aplikasi chat online ini cukup banyak tersedia di Google Play ataupun Apple Store. Kamu bisa cari aplikasi yang mempunyai rating tinggi. Hal ini bertujuan agar aplikasi yang kamu unduh pun mempunyai kualitas bagus. Selain itu, web yang memungkinkan kamu untuk chat dengan orang asing juga bisa digunakan.
Demikianlah beberapa cara mendapatkan teman luar negeri di WhatsApp yang bisa kamu manfaatkan agar bisa segera terhubung dengan orang di luar negeri.
Leave a Reply